Detail Cantuman
Advanced SearchText
EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PBL DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS 10 DI SMK NEGERI 3 BANDUNG
Belajar merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi dan berperan penting dalam pembentukan pribadi dan perilaku individu. Proses pembelajaran yang dilaksanakan di dalam kelas mengharuskan peserta didik untuk menghafal informasi yang didapat saat di kelas ketika guru sebagai sumber utama pengetahuan dan metode ceramah masih menjadi pilihan dalam menyampaikan pelajaran. Model pembelajaran yang dapat digunakan sebagai stratergi dalam mengajar salah satunya yaitu model pembelajaran PBL (Problem Based Learning) yang mengharuskan peserta didik belajar dari permasalahan yang ada terutama pada materi pencemaran lingkungan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan deskriptif dengan jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas/PTK (Classroom Action Research) yang bersifat reflektif dan melakukan tindakan tertentu agar dapat memperbaiki dan meningkatkan proses belajar-mengajar di kelas secara optimal. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas X SMK Negeri 3 Bandung yang berjumlah 35 peserta didik. Data yang diambil meliputi nilai UH (siklus 1) dan PTS (siklus 2). Hasil dari penelitian ini didapatkan rata-rata nilai dari 63,7 pada siklus 1 mengalami kenaikan pada siklus 2 sebesar 8,0 menjadi 71,7.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PBL DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS 10 DI SMK NEGERI 3 BANDUNG
|
---|---|
No. Panggil |
Jurnal PTK
|
Penerbit | : Bandung., 2019 |
Deskripsi Fisik |
Dicetak pada kertas ukuran A4 sebanyak 7 halaman
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
Jurnal PTK
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
other
|
---|---|
Tipe Pembawa |
unspecified
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain